Tuesday, 9 August 2016

Karnaval Meriahkan Hari Anak

Karnaval Meriahkan Hari Anak

PARINGIN, Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, Disdik Balangan mengelar festival anak yang diikuti ratusan anak-anak yang berasal dari sejumlah TK dan PAUD se Kabupaten Balangan di terminal Paringin Kota Selasa (9/8) kemarin.
Karnaval yang dibuka langsung oleh Bupati Balangan H Ansharuddi ini disambut antusian oleh anak-anak berpakaian beragam jenis seperti dokter, polisi, tentara, PNS hingga petani.
"Tema karnafal kali ini adalah Akhiri Kekerasan Pada Anak. Kami mengambil tema ini sebagai bentuk keprihatinan terhadap berbagai peristiwa yang terjadi dewasa ini terhadap anak-anak," ujar Sekretaris Disdik Balangan, Suwarso dalam laporan panitia pelaksana.
Sedangkan dalam sambutannya, Bupati Balangan Ansharuddin mengungkapkan, secara bersama harus didasari jika setiap orang tua berkewajiban memberikan kasih sayang dan perhatikan terhadap para anak.
Perhatian yang dimaksud, kata Anshar, termasuk mempersiapkan anak-anaknya menghadapi tantangan yang akan menghadang mereka kelak.
"Anak-anak haru selalu sehat, rajin belajar, kreatif dan gemar meningkatkan kualitas diri mereka. Sedangkan orang tua, pemerintah dan semua pihak berkewajiwajib membekali anak semanjak dini dengan akhlak mulia dan jiwa kemandirian," pungkasnya.(sugi)

No comments:

Post a Comment

Waspada Kematian Bayi Masyarakat khususnya para orang tua, dimintai mewaspadai pada bulan februari sampai April mendatang. ...